Moms cantik, jangan pelit senyum ya. Karena senyuman, baik itu asli atau palsu, lebar atau spontan, sejatinya bisa mengatakan banyak hal.
Senyuman adalah bagian dari ekspresi wajah dalam komunikasi non-verbal. Senyuman hangat, autentik, dan berseri-seri biasanya menunjukkan kepribadian yang menyenangkan dan selalu tampil menarik di mata banyak orang.
Senyum saat menyapa orang terbukti akan membuat dampak positif. Senyum hangat nggak hanya bisa terlihat dan dirasakan, tetapi juga bisa terdengar saat seseorang tersenyum melalui telepon genggam.
Pertanyaannya, apakah senyum bisa terjadi begitu saja atau senyum juga perlu usaha yang disengaja? Dengan kata lain, tersenyum juga bisa disamakan dengan skill atau keterampilan diri, dan bisa dilatih.
Kadang-kadang memang sulit untuk tersenyum, tergantung pada situasi. Menurut para pelatih kepribadian, kita perlu membuat senyum jadi kebiasaan dan perlu melatih diri untuk tersenyum secara rutin agar menjadi bagian dari sikap positif.
Orang yang biasa menampilkan senyuman, lazimnya dinilai memiliki keterampilan komunikasi yang baik, dan selalu memberikan kesan pertama yang kuat saat bertemu orang lain.
Singkatnya, senyuman adalah salah satu cara paling sederhana untuk terhubung dengan orang lain. Individu yang tersenyum saat berkomunikasi dengan orang lain secara otomatis akan dianggap punya kepercayaan diri, jujur, dan dapat dipercaya.
Karenanya, wajar bila dikatakan: "Senyuman itu menular dan gratis, alias tidak perlu mengeluarkan biaya sepeser pun."
Apalagi kalau senyuman yang diberikan tulus, maka senyuman itu adalah salah satu bagian paling berpengaruh, kuat, dan meyakinkan dari semua bahasa tubuh.
Sejujurnya, senyuman menyampaikan energi positif dan kebahagiaan.
Yuk, Moms cantik. Mulai sekarang, sering-sering dilatih ya, supaya makin terampil memberikan senyum dan menciptakan aura positif bagi banyak orang.
0 Komentar :
Belum ada komentar.