Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia tinggal menghitung hari, lho Moms. Nah, sudah ada ide outfit untuk merayakan HUT ke-79 RI, 2024, kali ini? Yuk simak informasinya disini.
Warna merah dan putih, merupakan warna bendera Indonesia. Merah melambangkan keberanian dan tubuh manusia, sementara putih melambangkan kesucian atau kebenaran dan jiwa manusia.
Kedua warna ini menjadi perpaduan yang sempurna untuk saling melengkapi, dan menyemangati 270 juta lebih rakyat Indonesia untuk meraih cita-cita menuju negara maju dan sejahtera ke depan.
Pilihan warna ini bisa menjadi salah satu inspirasi Outfit of the Day kita lho, kaum perempuan! Meskipun warna merah terlihat sangat mencolok, warna ini mudah dipadu padankan dengan warna-warna pucat, seperti putih, abu-abu, dan krim.
Berikut beberapa rekomendasi outfit simpel warna merah dan putih yang cocok untuk menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia, dan tentu saja ada yang hijab friendly.
Perpaduan blouse dan rok plisket
Mix and match atasan putih dan rok plisket maroon akan menunjukkan kesan semiformal dan girly. Rok plisket yang memberikan efek flowy akan membuat tampilan lebih serasi. Jangan lupa tambahkan flatshoes lucu untuk menunjang penampilan cantik kita, ya Moms.
Kulot dan outer
Jika nggak punya atasan atau baju berwarna maroon, kita dapat menggunakan rok atau kulot putih dan ditambah outer. Penambahan obi belt sebagai aksesoris tambahan akan membuat penampilan menjadi lebih elegan. Pemakaian sepatu wedges atau sandal dengan warna putih atau netral akan melengkapi penampilan.
Model simpel dan casual
Model ini bisa didapatkan dengan mengombinasikan celana merah dan atasan putih yang simpel tetapi tetap fashionable. Celana panjang atau kulot merah yang dipadukan dengan sepatu sneakers putih akan melengkapi gaya kasual kita.
Kebaya dan abaya tradisional
Untuk menampilkan sisi tradisional, tapi tetap modern? Kebaya putih dan rok batik atau kain lilit merah menjadi salah satu pilihan kombinasi outfit yang sesuai, serta memberikan tampilan yang anggun nan menawan. Selain itu, abaya juga menjadi salah satu pilihan outfit untuk memberikan kesan yang mewah.
Dress merah
Jika ingin tampil lebih mencolok, dress merah menjadi pilihan tepat untuk acara formal maupun semiformal. Potongan dress sederhana dengan bahan satin atau chiffon akan memberikan kesan mewan dan elegan. Sepatu high heels berwarna nude atau merah juga akan menunjang penampilan menjadi lebih glamour.
Aksesoris tambahan seperti bros, gelang, atau tas dengan warna yang senada yakni merah atau putih akan menunjang outfit merah putih pilihan kita, ya Moms.
Untuk penggunaan hijab juga bisa disesuaikan dengan kombinasi warna outfit yang digunakan. Pemilihan model dan bahan hijab, seperti voal atau satin juga perlu diperhatikan agar tetap nyaman sepanjang hari.
Penggunaan kombinasi outfit ini juga bisa disesuaikan dengan acara yang akan dihadiri. Jika acara formal, maka pilihan kombinasi dress dan outer akan menjadi pilihan yang tepat. Namun, jika acara yang berlangsung lebih santai dan bahkan kita ikut dalam acara lomba 17-an, maka pilihan celana dan kaos akan lebih cocok digunakan dalam acara ini.
Jadi tunggu apalagi Moms, jangan ragu lagi untuk memakai beberapa inspirasi outfit merah-putih untuk merayakan Hari Kemerdekaan Ri ke-79, dengan semangat yang membara dan tetap slay!
Sumber:
- https://www.lemon8-app.com/
- https://www.bola.com
0 Komentar :
Belum ada komentar.