Kesehatan Ibu

Healing Calling Moms!

Healing Calling Moms!
healing mom | Photo: Copyright freepik.com

Hallo Moms, bagaimana kabarnya hari ini? Semoga sehat dan bahagia ya. Buat yang lagi mengalami kelelahan fisik apalagi mental, jangan pernah menyerah Moms! Good for Mom pastinya akan selalu di sini, sharing Mom’s life.

Menjalani rutinitas sehari-hari baik itu pekerjaan maupun Pendidikan memang berdampak pada kesehatan kita. Namanya hidup ada ups and down. Kelelahan mental dapat terjadi ketika seseorang dihadapi oleh masalah hidup yang bertubi-tubi dan kita merasa tak ada jalan keluar. Masalah emosional yang dapat terjadi antara lain rasa sedih, cemas, adiksi, obsesi yang tidak produktif, kebosanan, mudah marah dan lain sebagainya.

Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah emosional dan kelelahan mental adalah dengan melakukan healing secara psikologis. Lalu apa saja tanda-tanda ketika seseorang membutuhkan healing?

Tanda-Tanda Kelelahan Mental dan Butuh Healing

Dilansir dari laman Family Life Canada pada beberapa kasus, masalah emosional dan kelelahan mental dapat terasa normal karena dilalui secara terus-menerus dalam waktu yang lama. Hal tersebut membuat proses healing terasa lebih menyeramkan dibanding masalah emosional yang dialami. Berikut adalah beberapa contoh tanda-tanda kelelahan mental dan masalah emosional: 

1.      Kesulitan melakukan beberapa aktivitas di rumah atau pekerjaan

2.      Mengalami ketakutan, kecemasan dan depresi yang akut

3.      Kesulitan untuk membentuk atau mempertahankan hubungan dekat dengan orang lain

4.      Mengalami kilas balik atau kenangan buruk dan mimpi buruk

5.      Menghindari hal-hal yang terkait dengan sumber trauma

6.      Merasa mati rasa secara emosional dan terdiskoneksi dengan orang lain

7.      Mengalihkan stres dengan zat adiktif seperti rokok dan alkohol

Jika Moms memiliki atau mengalami beberapa tanda tersebut, makan healing bisa menjadi pilihan yang harus dilakukan.

Keuntungan dan Kelebihan Healing

Healing sendiri memiliki beberapa kelebihan dan keuntungan, seperti yang dilansir dari laman Very Well Mind, kelebihan tersebut antara lain adalah:

·         Memperbaiki dan meningkatkan kinerja jantung (kardiovaskular)

·         Menurunkan tekanan darah dan detak jantung

·         Berpotensi memperpanjang usia

·         Menurunkan produksi kortisol (hormon penyebab stress)

·         Berkurangnya risiko terkena infeksi pernapasan disaat terkena flu biasa

Tips Healing yang Benar

Caranya cukup beragam Moms, yuk kita telaah satu persatu. Mungkin saja kita bisa mulai sekarang juga jika Moms merasa down.

1.      Terapi  

Terapi dengan ahli kesehatan mental dapat memberikan proses healing emosional yang maksimal dan bisa membantu kita untuk menemukan jalan keluar yang tidak terpikirkan sebelumnya.

2.      Latihan Mindfulness

Latihan mindfulness adalah latihan yang mendorong seseorang untuk benar-benar hadir dan sadar akan masa kini, dan tidak terlalu dipusingkan karena masa lalu atau masa depan. Latihan ini juga termasuk terapi untuk mengendalikan emosi seperti amarah, kesedihan dan kecemasan.

3.      Olahraga

Melakukan kegiatan atau gerak fisik juga merupakan salah satu cara untuk healing emosional. Karena ketika badan aktif dan sehat, pikiran juga akan ikut segar.

4.      Dukungan dari Orang Sekitar

Mendapat dukungan yang cukup dan dikelilingi oleh orang-orang terdekat yang supportif juga bisa menjadi sarana untuk healing.

Lalu apa saja saran dari para ahli ketika kita melakukan healing? Menurut laman Psychology Today, berikut beberapa tips yang bisa Moms terapkan ya.

·         Jadilah diri sendiri

·         Sayang diri sendiri dulu untuk bisa menyanyangi orang lain

·         Lupakan dan terima masa lalu

·         Berterima kasih pada diri sendiri

·         Jangan lakukan sesuatu sendirian

·         Jangan mencoba memperbaiki segalanya sekaligus

·         Bersabar dan jangan terburu-buru

·         Pahami bahwa proses healing tidak berjalan linear

 

Sumber:

https://www.familylifecanada.com/blog/how-do-i-know-if-i-need-healing/

https://www.liputan6.com/regional/read/5150882/5-tanda-kamu-butuh-healing?page=2

https://www.djkn.kemenkeu.go.id/artikel/baca/15289/Healing-dan-Self-Healing.html

0 Komentar :

Belum ada komentar.