Inspirasi

ChatGPT, Alat Kecerdasan Buatan yang Bisa Hasilkan Cuan Tambahan

ChatGPT, Alat Kecerdasan Buatan yang Bisa Hasilkan Cuan Tambahan
Foto: Freepik

Apakah Moms familiar dengan ChatGPT? ChatGPT adalah produk kecerdasan buatan (artificial intelligence). Ia bertindak seperti asisten digital yang bisa diajak ngobrol lewat chat.

 

ChatGPT dapat membantu menjawab pertanyaan kita, ngobrol soal apa saja, hingga memberi berbagai tips. Nah, ChatGPT juga bisa dimanfaatkan untuk menambah pemasukan lho, Moms! Nih, beberapa hal yang bisa dibantu oleh ChatGPT untuk mendatangkan rezeki.

  1. Menemukan ide usaha

ChatGPT bisa jadi teman mencari ide yang menyenangkan. Jika Moms merasa bingung atau kewalahan dengan urusan keuangan, ChatGPT bisa memberi berbagai ide bisnis inovatif. Bahkan, bisa disesuaikan dengan keahlian, pengalaman, dan situasi kita.

 

Kita juga bisa meminta ChatGPT memberi gambaran rencana bisnis. Memuat langkah demi langkah yang perlu kita ambil untuk memulai usaha sampingan. Dengan bantuan ini, kita bisa mendapat panduan yang terstruktur dan jadi makin pede membangun usaha.

  1. Membuat konten

Moms bekerja di bidang content creation seperti menulis blog, buat video YouTube, TikTok, atau sejenisnya? ChatGPT bisa bantu menghemat waktu dan meningkatkan kreativitas dalam membuat konten.

 

Kita bisa berdiskusi soal ide konten, hingga pembuatan kerangka konten dengan ChatGPT. Namun, harus diingat kalau kita nggak bisa sepenuhnya bergantung pada ChatGPT, ya! Pastikan tetap ada sentuhan kreativitas kita agar konten tetap otentik dan menarik.

  1. Bantu affiliate marketing

Bekerja di bidang affiliate marketing berarti kita harus bisa membantu mempromosikan suatu produk agar laku terjual. Semakin banyak produk terjual dari konten promosi buatan kita, maka makin besar jumlah komisi yang kita dapatkan.

 

Tantangan pekerjaan ini ada di kreativitas pembuatan konten promosi. Konten harus beda dari yang lain dan bisa mendorong audiens untuk membeli produk yang kita promosikan.

 

ChatGPT bisa membantu kita menciptakan ide konten berkualitas yang dapat disesuaikan dengan karakteristik konten yang biasa dibuat. Misalnya, konten yang kita buat biasanya dibawakan dengan ringan atau dibalut komedi. Tinggal berikan arahan yang jelas, agar ChatGPT bisa bantu kita menyusun naskah dan kerangkanya.

  1. Buat website atau aplikasi

ChatGPT dapat memberikan panduan, ide, dan beberapa dasar yang diperlukan dalam membuat website dan aplikasi. Kita bisa meminta saran tentang desain dan struktur website atau aplikasi yang ingin kita rancang. Misalnya, tentang pilihan warna, tata letak, atau jenis font yang cocok.

 

Nggak cuma itu, ChatGPT juga bisa bantu coding (membuat program komputer dengan bahasa pemrogaman) sederhana untuk membuat suatu website dan aplikasi. Moms juga bisa sambil belajar menulis kode sederhana nih dengan ChatGPT.

  1. Mengelola media sosial

Pengelolaan media sosial adalah skill yang penting di era ini. Dengan ChatGPT, pekerjaan kita dalam mengelola media sosial bisa terasa lebih mudah.

 

ChatGPT bisa bantu menyusun kalender posting, menulis caption yang menarik perhatian, hingga merespons komentar warganet. 

 

Ia juga bisa digunakan untuk menganalisis performa konten, serta merancang ide kampanye media sosial yang kreatif.

  1. Bantu kenaikan gaji

Kalau Moms kerja kantoran, ChatGPT bisa bantu proses pitching atau presentasi untuk kenaikan gaji, lho! Masukkan ide-ide dan daftar pencapaian Moms, lalu ChatGPT akan bantu merumuskan argumen kuat untuk bahan presentasi.

 

Penyusunan kerangka presentasi pun juga bisa terbantu dengan AI satu ini. Kita juga bisa minta dibuatkan daftar pertanyaan yang berpotensi ditanyakan, sehingga bisa sekalian berlatih tanya-jawab.

 

Penggunaan ChatGPT sejatinya masih sering menimbulkan pro-kontra. Namun, sama seperti produk teknologi lain, di tangan yang tepat, ChatGPT bisa menuai berbagai manfaat, kok.

 

Jadi, jangan cuek dengan perkembangan teknologi, agar kita bisa selalu selangkah di depan ya, Moms!

 

 

Sumber:

https://chatfuel.com/

https://www.forbes.com/

https://adsterra.com/

 

0 Komentar :

Belum ada komentar.